BAB II PEMBAHASAN 2.1 Sejarah Masuknya Agama Islam di Aceh Aceh merupakan daerah Indonesia yang menjadi tempat awal penyebaran agama Islam di Indonesia. Ada berbagai macam teori tentang awal mula penyebaran agama Islam, berdasarkan data-data yang telah berhasil ditemukan oleh para sejarawan. Teori yang terkenal dicetuskan oleh Hamka. Menurut teorinya usaha penyebaran agama Islam ini dilakukan pada abad 7 atau 8 Masehi oleh para pedagang yang singgah untuk melakukan transaksi jual beli. Lebih lanjut dikatakan Islam yang berkembang di Aceh berasal langsung dari Arab. Pada saat itu, Perlak menjadi pilihan para pedagang baik Eropa maupun Arab dikarenakan posisinya yang strategis, yaitu di Selat Malaka, jalur perdagangan internasional dari barat ke timur. Marco Polo, seorang petualang dari Italia, juga menguatkan teori ini. Ia menyebutkan telah singgah di Perlak pada tahun 1292 M dan ia berjumpa dengan orang-orang yang telah menjadi Muslim. Bukti lain yang menguatkan ...